Manfaat Keju Rennet

Minggu, 03 Juli 2022 - 20:00

Manfaat rennet pada pembuatan keju   salah satunya yaitu untuk mengubah tekstur susu untuk bisa dapat diproses lebih lanjut menjadi sebuah keju yang biasa Anda konsumsi. Untuk penjelasan mengenai enzim rennet ini, simak ulasan berikut! Apa Itu Rennet? Rennet pada dasarnya merupakan sebuah enzim yang dihasilkan dari lambung binatang menyusui atau bisa disebut dengan binatang mamalia. Biasanya enzim rennet ini umumnya diperoleh pada lambung anak sapi yang sedang menyusui. Namun, mengingat ketersediaan enzim pada anak sapi ini sangatlah terbatas maka, dapat disiasati dengan menggantinya pada hewan kambing. Karena jumlah dari rennet sangatlah terbatas membuat harga dari rennet sendiri sangatlah mahal.  Rennet sendiri mengandung enzim  proteolytic  atau bisa disebut dengan enzim  protease . Enzim yang terkandung di dalam rennet ini dapat memisahkan susu menjadi sesuatu bentuk padat dan cair. Selain enzim  protease  rennet juga mengandung beberapa enzim yang lainnya. Enzim tersebut yaitu enzim  pepsin  dan  lipase . Sedangkan enzim aktif yang ada pada rennet yaitu enzim renin. Fungsi dari rennet yaitu dapat digunakan pada proses pembuatan keju dan junket. Apa Sih Manfaat Rennet Pada Pembuatan Keju? Manfaat rennet pada pembuatan keju yaitu salah satunya dapat menggumpalkan kasein yang ada pada proses pembuatan keju. Enzim rennet yang digunakan pada proses pembuatan keju yaitu berupa enzim yang bersifat proteolitik. Enzim ini dapat menggumpalkan susu pada proses awal dari pembuatan keju. Hasil dari proses pengentalan atau penggumpalan susu tersebut nantinya akan melalui proses pengolahan dadih. Dadih atau bentuk air yang padat ini kemudian diiris serta dicincang menggunakan alat ataupun dapat juga dilakukan manual dengan tangan. Hal ini bertujuan untuk mengeluarkan air dadih yang lebih banyak. Dengan menggunakan sebuah alat dadih tersebut dihancurkan hingga menjadi butiran-butiran yang sangat kecil. Semakin halus butiran yang dihasilkan makan akan semakin banyak pula air dadih yang dapat dikeringkan untuk bisa menghasilkan keju yang keras. Setelah mendapatkan bentuk dadih yang diinginkan maka selanjutnya dapat melalui tahap selanjutnya pada proses pembuatan keju rennet tersebut. Dadih tersebut akan melalui tahap pencetakan serta pengasinan agar keju yang nanti dihasilkan tidak mempunyai rasa yang hambar. Kemudian keju melalui tahap pematangan dengan berada pada temperatur serta kelembaban yang terjaga secara stabil. Dari sebuah susu yang kemudian melalui proses pencampuran dengan rennet dapat dibuat menjadi berbagai macam jenis keju. Manfaat Keju Rennet Selain dari rasa yang dihasilkan keju rennet yang nikmat, terdapat berbagai manfaat yang ada pada keju rennet ini. Salah satunya yaitu dapat bermanfaat untuk menguatkan gigi. Pada keju rennet mengandung kalsium yang dapat menguatkan gigi dan tulang. Selain itu keju rennet dapat bermanfaat untuk memberikan kualitas tidur yang baik. Keju rennet mengandung triptofan dan juga asam amino yang dapat membantu tubuh menjadi lebih rileks. Hal ini dapat memberikan rasa lelap pada saat sedang tidur. Manfaat lain yang dapat diperoleh dari kerja ini yaitu dapat menyehatkan jantung. Tidak perlu lag meragukan manfaat dari keju rennet ini. Karena beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi keju dapat menurunkan resiko terkena serangan penyakit kardiovaskular. Namun, pengonsumsian keju berlebih juga tidak disarankan, karena sesuatu yang bermanfaat apabila digunakan secara berlebih akan memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan. Dengan mengetahui manfaat rennet pada pembuatan keju   Anda dapat dengan tepat memilih produk-produk keju yang akan Anda konsumsi. Selain itu karena proses pembuatan keju yang mudah Anda juga dapat melakukannya sendiri di rumah. Untuk mendapatkan berbagai bahan-bahan yang dibutuhkan serta enzim pelengkap dalam proses pembuatan keju, Anda dapat memperolehnya pada PT Global Solusi Ingredia. Perusahaan ini juga menyediakan rennet dengan kualitas yang baik serta berbagai produk yang lainnya.

Contact Us

Contact Us